15.Sep.2020

Gunung Lembu, Spot Favorit untuk Nikmati Indahnya Waduk Jatiluhur Dari Ketinggian


Mau naik gunung nggak perlu nunggu jadi pendaki profesional. Bagi kamu yang belum punya pengalaman naik gunung, kamu bisa banget nih mendaki gunung Lembu yang ada di Purwakarta. Dari gunung ini kamu bakal nikmatin indahnya kota Purwakarta termasuk melihat hamparan waduk Jatiluhur dari ketinggian 792 mdpl.

0
0
0

 

Sumber gambar: http://cantigi.net/gunung-lembu/

Gunung Lembu memiliki tinggi yang tidak terlalu tinggi, jalur pendakiannya pun sangat mudah untuk  didaki sehingga sangat cocok bagi para pendaki pemula apalagi yang belum pernah melakukan pendakian sama sekali. Saking mudahnya, kamu nggak perlu bersusah payah untuk bisa mencapai puncak gunungnya.

Meski bukan jadi gunung favorit para pendaki, Gunung Lembu jadi favorit para pengunjung terutama masyarakat Purwakarta. Soalnya, dari puncak Gunung Lembu, kamu bakal melihat pemandangan yang menakjubkan. Pemandangan waduk Jatiluhur bisa kamu lihat dari puncaknya.

 

puncang gunung lembu purwakarta - Redmi Note 3 - Mi Community - Xiaomi

Sumber gambar: https://c.mi.com/thread-280085-1-0.html

Lokasi Gunung Lembu ini terletak di Kabupaten Purwakarta, tepatnya di Dukuh Manunggal, Desa Panyindangan, Kecamatan Sukatani. Untuk bisa menuju ke Gunung Lembu, kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi atau angkutan umum. Kalau kamu menggunakan kendaraan pribadi, kamu bisa melalui tol Jakarta-Cikampek lalu keluar di pintu tol Jatiluhur. Dari keluar tol ini kamu bisa menuju pertigaan Sukatani melalui jalan Purwakarta-Bandung. Dari pertigaan Sukatani, silakan ikuti petunjuk arah menuju Basecamp Gunung Lembu. Kalau kamu menggunakan kereta, kamu bisa turun di Stasiun Purwakarta kemudian lanjut dengan menyewa atau carter mobil menuju Gunung Lembu dengan kisaran harga Rp250.000.

 

Sumber gambar: https://www.instagram.com/p/CE0MDfaHPLW/

Para pengunjung Gunung Lembu biasanya memilih datang pagi karena suasana lebih sejuk atau sore hari untuk menikmati sunset dari puncak gunung. Tak jarang, para pengunjung juga bermalam untuk bisa menikmati indahnya matahari terbit. Mereka biasanya menginap dengan membawa peralatan camping sendiri. Namun sayangnya tempat untuk mendirikan tenda cukup terbatas. Jika kamu datang untuk bermalam atau mendirikan tenda, makan akan dikenakan biaya Rp15.000 per orang, jika hanya mendaki dan tidak membawa tenda, kamu akan dikenakan biaya Rp10.000 per orang.

 

Gunung Lembu Series 1 | Alfin Tofler | Flickr

Sumber gambar: https://www.flickr.com/photos/alfintofler/22315357922/

Durasi untuk bisa mencapai puncak Gunung Lembu bisa kamu tempuh sekitar 3 jam. Nantinya kamu akan melewati jalur pendakian berupa jalan setapak dengan sebagian jalur sudah dibuat berundak seperti anak tangga untuk mempermudah akses pengunjung. Dalam perjalanan menuju puncak, kamu akan disajikan beberapa warung sederhana, hutan lebat, hingga makam Raden Suryakencana.

Ada beberapa aturan yang mesti kamu ikuti jika ingin berkunjung ke puncak Gunung Lembu. Berdasarkan mitos yang berkembang, kamu dilarang untuk bersiul. Kabarnya jika kamu nekat bersiul, maka kamu akan hilang dan tersesat di dalam hutan. Jadi, tetap berhati-hati ya. Selain dari Gunung Lembu, kamu juga bisa lho menikmati indahnya pemandangan waduk Jatiluhur dari ketinggian di tempat lain, yakni dari Gunung Parang. Bedanya, kalau dari Gunung Parang kamu wajib pakai alat keselamatan ya.

Komentar