09.Apr.2020

Awas! Ini 4 Tempat Angker di Surabaya


Siapa pernah pergi ke kota pahlawan alias Surabaya? Sama seperti kota-kota lain di Indonesia, Surabaya juga menyimpan cerita seram. Yup, rasanya nggak ada satu kota pun di dunia yang nggak punya sisi seram. Kalian penasaran dengan cerita seram di Surabaya? Nih, Mister punya rangkuman empat tempat angker di Surabaya. Awas merinding saat membacanya!

0
0
0

 

1. Pintu Air Jagir

pintu air Jagir, Surabaya | berhenti sebentar hahaha saking … | Flickr

Sumber: https://www.flickr.com/photos/dism/6988651847

Rek-arek Suroboyo pada ngerti, kan, pintu air “Njagir” di Jalan Jagir Wonokromo ini? Pintu air Jagir sudah ada sejak zaman bahela, yakni pada 1917. Yang membangunnya adalah pemerintah Belanda. Dulunya, kawasan tempat berdirinya pintu air Jagir merupakan Desa Pacekan.

Pasukan Raja Kubilai Khan asal Mongolia atau yang dikenal sebagai pasukan Tar-Tar pernah menjadikan pintu air Jagar sebagai base. Saat itu, mereka menambatkan kapal perang mereka di pintu air ini sebelum digunakan untuk menyerang Kerajaan Kediri.

Konon katanya, di pintu air ini terlihat penampakan sosok buaya putih yang katanya sering meminta tumbal. Terus, ada beberapa orang yang lewat sekitar pintu air ini yang merasa mendengar suara orang minta tolong. Padahal, ya, nggak ada siapa-siapa. Idihhhh…..

 

2. Hotel Majapahit

Rek-arek Suroboyo inget dengan peristiwa perobekan bendera Belanda di atap gedung hotel? Nah, hotelnya itu adalah Hotel Majapahit. Hotel ini didirikan pada 1910 oleh warga negara Armenia. Namanya sempat berganti-ganti, Hotel Oranye, Hotel Yamato, Hotel Merdeka, lalu Hotel Majapahit.

Kalau kalian cari hotel dengan nuansa tempo dulu, Hotel Majapahit adalah pilihan yang tepat. Seperti hotel-hotel berbintang lainnya, hotel ini punya tipe kamar presidential suite yang tarif per malamnya mencapai Rp30 jutaan rupiah! Mau? Nabung yang banyak dulu, ya, gengs.

Sumber: https://all.accor.com/hotel/B066/index.en.shtml

Hotel Majapahit emang dikenal serem. Kalau kalian pernah masuk ke sini, kalian mungkin bakal ngerasain suasana horor di sudut-sudutnya. Salah satu sudut horor itu adalah di bromo room. Konon katanya, di ruangan itu terlihat penampakan noni Belanda bergaun yang membawa payung.

Cerita horor lainnya di hotel ini adalah pernah ada anak-anak pengunjung yang melihat sosok menakutkan dalam balutan busana merah. Si anak ini melihat sosok itu ketika dia sedang berolahraga di pagi hari. Dia sontak bilang ke orangtuanya untuk menghindar. Idihhhh…..

3. Pantai Kenjeran

Sumber:  https://jatimnet.com/p-libur-natal-pengunjung-pantai-kenjeran-mencapai-16-440-orang-p (by Khoirotul Lathifiyah)

Rek-arek Suroboyo, sopo sing tahu ning (siapa yang pernah pergi ke) Pantai Kenjeran? Pantai yang terletak di Surabaya Utara ini menjadi destinasi wisata favorit warga Surabaya. Apalagi, sekarang ada jembatan Kenjeran yang pada malam hari menampilkan air mancur menari.

Tapi, tahu nggak, sih, objek wisata populer ini ternyata menyimpan cerita angker. Konon katanya, Pantai Kenjeran adalah perkampungan makhluk gaib. Ihh, serem uga, ya. Terus, katanya juga, beberapa pengunjung melihat sosok makhluk halus pada foto yang mereka ambil di pantai ini. Idihhhh…..

 

4. Institut Teknologi Sepuluh November (ITS)

Rek-arek Suroboyo, sopo sing bien utawa saiki (siapa yang dulu atau sekarang) lagi kuliah ning (di) ITS? Kampus ini ternyata menyimpan cerita angker, lho. Para alumni atau mahasiswanya mungkin sudah pada tahu. Nih, Mister kasih tahu beberapa lokasi angker di kampus ini.

Pertama, lapangan di belakang gedung jurusan statistika. Kata mahasiswa yang pernah mengalami, di sana sering terdengar suara gaduh, seakan-akan ada banyak orang di sana.

Sumber: https://www.its.ac.id/news/2018/07/18/tuan-rumah-gemastik-2018/

Kedua, laboratorium bahasa. Beberapa mahasiswa mengaku lampu di laboratorium tersebut mati dan nyala sendiri. Padahal, nggak ada orang sama sekali di sana.

Ketiga, gedung teknik kimia. Konon katanya, saat berada di sana pada malam hari, kalian bakal ketemu penampakan makhluk halus macem pocong dan mbak kunti. Idihhh….

Baca juga: Penjara Kalisosok yang Nyeremin Itu Berubah Jadi Kos-kosan. Berani Tinggal di Sana?

Komentar